Senin, 23 Desember 2013

8 Tips ampuh agar tidur nyenyak di pesawat



8 Tips ampuh agar tidur nyenyak di pesawat
Bagi Anda yang selalu bepergian menggunakan pesawat, mungkin Anda selalu mengalami masalah tidur. Padahal dengan aktivitas yang padat, Anda dituntut untuk selalu mempunyai stamina dan energi yang utuh. Salah satu cara agar Anda selalu berstamina penuh adalah dengan tidur.

Berikut adalah tips yang bisa Anda coba agar Anda tidur nyenyak di pesawat seperti dilansir dari huffingtonpost.com.
  • Cobalah untuk menyesuaikan jadwal terbang pesawat Anda dengan ritme tidur Anda sehingga saat berada di atas pesawat, Anda akan langsung tertidur.
  • Pakailah baju yang nyaman dan hangat sebab suhu di dalam kabin pesawat seringkali berubah-ubah.
  • Hindari mengonsumsi kafein dan selalu konsumsilah air putih
  • Bawalah selimut atau bantal leher yang dapat membuat Anda tidur dengan nyaman
  • Tidak ada salahnya apabila Anda memakai masker mata yang akan membuat Anda mudah untuk memejamkan mata
  • Dengarkan musik yang menenangkan sehingga dapat membantu Anda mudah untuk tidur
  • Saat tidur, tidak ada salahnya apabila Anda tetap memasang sabuk pengaman di atas selimut Anda. Sabuk ini mencegah tubuh Anda untuk condong atau melengkung ke depan saat Anda tertidur.
  • Sebelum tidur, cobalah untuk berjalan kaki di sekitar kabin pesawat. Hal ini bertujuan untuk mencegah pembekuan darah di kaki dan memperlancar sirkulasi darah Anda sehingga Anda pun dapat tertidur dengan nyenyak.
Tidur adalah salah satu kunci untuk menjaga kesehatan tubuh. Di mana pun Anda berada, cobalah untuk menciptakan suasana senyaman mungkin agar Anda dapat beristirahat secara optimal.

0 komentar:

Posting Komentar